Honda

Harga dan Spesifikasi Motor Honda CB150R STREETFIRE

Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan motor type sport terbaru di akhir tahun 2012 dengan teknologi terkini PGM-FI (Progammed Full Injection) atau yang sering kita kenal motor injeksi dan sudah memenuhi standar emisi Euro-2 yang ramah lingkungan. Motor sport baru Honda tersebut diberi nama Honda CB150R STREETFIRE dengan model Naked Bike ini sebenarnya sudah sempat dipamerkan pada ajang Jakarta Motorcycle Show (JMCS) 2012.

Motor Honda CB150R STREETFIRE yang rodanews lihat sekilas mirip dengan motor Honda New MegaPro menggunakan mesin dengan kapasitas 150cc yang dilengkapi Liquid Cooled (pedingin mesin atau sering kita sebut radiator) sama seperti mesin Motor Honda CBR 150R. Honda CB150R STREETFIRE juga dilengkapi suspensi belakang Pro-Link yang sama dengan Honda CBR 250R yang dapat mengurangi getaran mesin dan menyesuaikan kondisi di berbagai kondisi jalan sehingga membuat nyaman saat berkendara.

Tampilan Honda CB150R STREETFIRE tambah sporty dengan velg racing palang 6 dan sudah menggunakan ban Tubeless sehingga kita tidak perlu khawatir dengan ranjau paku di jalan. hehehe Honda CB150R STREETFIRE pun dilengkapi dengan Magnetic Key Shutter (kunci bermagnet) untuk mengurangi resiko dari pencurian.

Motor Honda CB150R STREETFIRE dijual dengan harga Rp.22.350.000 (OTR Jakarta) terdapat 4 pilihan warna yaitu Lightning White (Putih dengan list biru), Speedy White (Putih dengan list Merah), Furious Red (Merah) dan Astro Black (Hitam)

Untuk Spesifikasi Motor Honda CB150R STREETFIRE bisa dilihat pada tabel di bawah ini
SPESIFIKASI MOTOR CB150R STREETFIRE
Panjang X lebar X tinggi 2.008 x 719 x 1.061 mm
Jarak Sumbu Roda 1.288 mm
Jarak terendah ke tanah 148 mm
Berat kosong 129 kg
Tipe rangka Diamond Steel (Truss Frame)
Tipe suspensi depan Teleskopik
Tipe suspensi belakang Lengan ayun dengan sokbreker tunggal
Ukuran ban depan 80/90 17 M/C 44P (Tubeless)
Ukuran ban belakang 130/70 17 M/C 62P (Tubeless)
Rem depan Cakram hidrolik, dengan piston Ganda
Rem belakang Cakram hidrolik, dengan piston Tunggal
Kapasitas tangki bahan bakar 12 liter
Tipe mesin 4 langkah, DOHC, 4 Katup, Silinder Tunggal 
Diameter x langkah 63,5 x 47,2 mm pan>
Volume langkah 149,48 cc
Perbandingan Kompresi 11 : 1
Daya Maksimum 12.5 kW (17 PS) / 10.000 rpm
Torsi Maksimum 13.1 Nm (1,34 kgf.m) / 8.000 rpm
Kapasitas Minyak Pelumas Mesin 1 liter pada penggantian periodik
Gigi Transmsi 6-Kecepatan
Pola Pengoperan Gigi 1-N-2-3-4-5-6
Starter Pedal & Elektrik
Aki MF battery, 12 V 5 Ah
Sistem Pengapian Full Transisterized
Spesifikasi,fitur dan material dapat berbeda dengan aktual kendaraan yang dijual. Perubahan warna, material serta kelengkapan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitauan terlebih dahulu

About Dicky

rodanews.com adalah blog kedua saya setelah dickyfumi.com. rodanews.com blog yang berisi Dunia Otomotif tentang kumpulan berita terbaru Dunia Otomotif seperti roda dua dan roda empat. Bukan hanya itu saja, Balapan Dunia seperti MotoGP, Formula 1 dan WSBK pun saya bahas di rodanews.com

5 komentar:

  1. keren abis coyyy...
    sbenere pingin, ttp motorq "megapro cw 2009" msh ciamix e.
    hmmm...

    aq suka yg cb 150 R wrn putih

    ReplyDelete
  2. Blog yang cukup lengkap dan kreatif,terus gan informasinya,ini berguna buat yang lain...

    ReplyDelete
  3. KEREN EMANGH BLOK NICH, TAU APA YANG AKU MAU

    ReplyDelete

Powered by Blogger.