Honda Mobil

Perubahan Pada Mobil New Honda City

Mobil New Honda City adalah mobil jenis sedan terbaru yang baru resmi diluncurkan pada 23 May 2012. Perubahan yang dilakukan HPM pada mobil New Honda City agar terlihat lebih mewah dan stylish, bukan hanya tampak luar saja yang diubah HPM juga menambahkan beberapa fitur agar nyaman dalam berkendara.

Bagian Eksterior mobil New Honda City 2012 terdapat perubahan pada grill depan yang terlihat lebih stylish dengan desain Full Chrome, New Stop Lamp (lampu stop baru) yang tajam terlihat eksklusif dan meningkatkan keamanan jika berkendara pada malam hari. dan bumper depan belakang pun diubah dengan desain yang lebih tegas serta terlihat lebih sporty. Bagian velg pun kena perubahan dengan menggunakan Alloy Wheel 16 inchi.

Nah untuk bagian interior mobil New Honda City perubahan tidak terlalu banyak hanya New Central Panel Color yang semakin elegan ditambah dengan Knob Central Panel dan Ventilation Adjuster dengan desain Chrome (type E). Audio System Double Din baru yang siap menemani perjalanan anda dengan memainkan lagu dari CD, MP3/WMA, atau USB Port dan kompatibel dengan iPod. Tampilan warna baru Meter Cluster yang lebih futuristik dan modern sehingga informasi bisa terlihat lebih jelas dan memudahkan anda memantau kondisi kendaraan saat di perjalanan.

Bukan hanya melakukan perubahan eksterior dan interior pada mobil New Honda City yang bisa dibilang tidak terlalu banyak berubah, Honda menambahkan beberapa fitur baru seperti Map Light, Door Lock Switch yang dilengkapi dengan Auto Door Lock by Speed, dan Power Retractable Door Mirror (type S) untuk melengkapi kenyamanan dalam berkendara.

Perubahan yang dilakukan Honda pada New Honda City baik ekterior dan interior untuk melengkapi fitur-fitur yang sudah ada sebelumnya, seperti :
* Unique Central Fuel Tank Lay Out, posisi tangki bensin di  tengah sasis sehingga membuat kabin lebih lapang.
* Green Glass, menyerap sinar UV dan panas dari matahari sehingga suhu dalam kabin tetap sejuk.
* Enhanced Seat Design, kursi pengemudi didesain untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan berkendara.
* Retractable Head Rest, sandaran kepala pada kursi belakang ini dapat diatur ketinggiannya (Type E).
* Reclining Seat, dapat mengatur sendiri kemiringan tempat duduk (Type E).
* 3 Step Door Checker, inovasi desain dari Honda dengan pintu yang memiliki 3 tingkat bukaan.
* Spacious Cabin, menghadirkan kenyamanan sesungguhnya melalui keleluasaan bagasi berkapasitas 506 liter VDA yang terbesar dikelasnya.

Untuk Harga mobil New Honda City ini mengalami kenaikan sekitar 1 juta rupiah. untuk liat harga lengkapnya silakan lihat disini.

About Dicky

rodanews.com adalah blog kedua saya setelah dickyfumi.com. rodanews.com blog yang berisi Dunia Otomotif tentang kumpulan berita terbaru Dunia Otomotif seperti roda dua dan roda empat. Bukan hanya itu saja, Balapan Dunia seperti MotoGP, Formula 1 dan WSBK pun saya bahas di rodanews.com

0 komentar:

Post a Comment

Powered by Blogger.